Dapurremaja.com | Sawangan
Dalam rangka merayakan kelulusan siswa-siswi kelas IX, Madrasah Tsanawiyah (MTs) Al-Karimiyah menggelar kegiatan bakti sosial membersihkan lingkungan, khususnya got dan saluran air di sepanjang Jalan H. Maksum, Kelurahan Sawangan Baru, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Minggu (11/05/2025).
Kegiatan ini merupakan terobosan baru yang diinisiasi oleh Kepala MTs Al-Karimiyah, Gus H. Muhammad Fathi, M.Pd., sebagai bentuk rasa syukur atas kelulusan sekaligus menanamkan nilai kepedulian lingkungan kepada para siswa.
Sebanyak 142 siswa-siswi kelas IX turut ambil bagian dalam kegiatan ini bersama para guru, serta perangkat RT/RW setempat dan warga sekitar lingkungan pesantren. Mereka bahu membahu membersihkan saluran air dan got yang kerap menjadi titik genangan air saat hujan.
“Kelulusan bukan sekadar perayaan, tapi juga momen untuk berbagi manfaat dan menunjukkan kepedulian sosial. Kami ingin anak-anak belajar bahwa keberhasilan harus memberi dampak positif bagi sekitar,” ujar Gus Fathi.
MTs Al-Karimiyah sendiri berada di bawah naungan Yayasan Pesantren Al-Karimiyah, yang dipimpin oleh Dr. KH. Ahmad Damanhuri, MA. Pesantren ini dikenal aktif membentuk karakter santri melalui pendekatan integratif antara pendidikan formal dan nilai-nilai keislaman.
Selain kegiatan bersih lingkungan, pada hari puncak kelulusan mendatang, pihak madrasah juga akan menyerahkan bibit pohon kepada seluruh siswa yang lulus. Bibit tersebut diharapkan dapat ditanam oleh siswa di rumah masing-masing sebagai simbol kontribusi mereka dalam menjaga lingkungan.
Warga dan tokoh masyarakat sekitar mengapresiasi langkah MTs Al-Karimiyah yang tidak hanya menekankan aspek akademik, tetapi juga membentuk karakter dan kepedulian sosial siswa.
“Kami sangat senang dengan inisiatif ini. Jarang ada perayaan kelulusan yang berkontribusi langsung pada lingkungan,” ujar salah satu Ketua RT di wilayah tersebut.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa pendidikan yang baik tidak hanya mencetak lulusan yang cerdas, tetapi juga berakhlak dan peduli terhadap masyarakat.