Dapurremaja.com | Depok
Kanit Kamsel Polres Metro Depok, AKP Elly Padiansari secara khusus melakukan kunjungan sekaligus silaturahmi ke Radio Dapur Remaja 107.8 FM yang berlokasi di Sawangan Kota Depok, Senin, (28/04/2025).
Silaturahmi dan kunjungan ini dalam rangka menguatkan kerjasama informasi khususnya mensinergikan program Satlantas Polres Metro Depok. Turut hadir Ipda Zulparere dan Ipda Syarif Kasubnit Kamsel beserta jajaran.
Kedatangan jajaran Satlantas Polres Metro Depok diterima langsung oleh Supiyadi Ahmad Manager Operasional Radio Dapur Remaja dan Suryadi Marketing Communication Radio Dapur Remaja.
Manager Operasional Radio Dapur Remaja, Supriyadi Ahmad mengucapkan terima kasih atas kedatangan Kanit Kamsel Polres Metro Depok beserta jajarannya di Dapur Remaja Radio.
“Terima kasih kedatangannya di radio kami, kami berharap kerjasama ini akan memperkuat hubungan kita dengan Polres Metro Depok. Khususnya dalam penyampaian informasi yang ditujukan ke masyarakat,” katanya.
Ia juga berharap melalui kerjasama ini dengan Satlantas, masyarakat dapat lebih memahami pentingnya tertib berlalu lintas dan menjaga keselamatan diri serta orang lain di jalan raya serta mengetahui kondisi lalu lintas di Kota Depok.
Sementara itu, Kanit Kamsel Polres Metro Depok, AKP Ellypadiansari mengatakan bahwa silaturahmi dan kunjungan ini sebagai langkah awal untuk menjalin kerjasama dengan Radio Dapur Remaja.
“Terima kasih atas kesempatan hari ini saya dan tim bisa bersilaturahmi. Insya Allah nanti saya sampaikan ke pimpinan terkait hal kerjasama ini,” ucapnya.
Ia berharap, kerjasama yang akan terjalin dapat membantu meningkatkan kenyamanan pengguna jalan, serta bisa mengurangi tingkat pelanggaran yang ada di Kota Depok.
“Pelanggaran lalu lintas di Kota Depok masih marak dilakukan oleh masyarakat setempat, seperti penggunaan helm non standar SNI dan ketidakpatuhan terhadap rambu-rambu di jalan raya,” ucapnya.
Selain menggunakan media elektronik, pihaknya juga sudah mensosialisasikan tertib berlalu lintas kepada masyarakat melalui sekolah, kampus, Pesantren dan di jalan raya.
“Jika kita sudah patuh dan tertib, saya yakin keselamatan dalam berkendara juga meningkat karena itu merupakan tanggung jawab kita bersama,” tuturnya.
Dirinya juga sudah menyiapkan petugas dari Satlantas Polres Metro Depok untuk menginformasikan kondisi lalu lintas dengan liputan langsung (live report) untuk disampaikan di Radio Dapur Remaja.
“Insya Allah, Brigadir Maysa dan Bripda Ega siap untuk menginformasikan secara langsung kondisi lalu lintas untuk disampaikan melalui Radio Dapur Remaja. Bukan hanya soal lalu lintas, mungkin nanti ada informasi-informasi lain yang bisa disampaikan oleh jajaran Satlantas,” pungkasnya.