Connect with us

Hi, what are you looking for?

Politik

Idris dan Bunda Elly Nyoblos di TPS 14 Jatimulya, Cilodong.

Dapur Remaja Radio| Depok.

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Depok 2020 resmi diselenggarakan pada hari ini, Rabu (9/12/2020).

Ada dua pasangan calon yang bertarung dalam kontestasi lima tahunan ini.

Paslon nomor urut 1 Pradi Supriatna-Afifah Alia, dan paslon nomor urut 2 Mohammad Idris-Imam Budi Hartono.

Para paslon tersebut telah bersiap untuk memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing.

Calon Walikota Depok dari pihak petahana, Mohammad Idris, melakukan pencoblosan di TPS 14 sekitar jam 09.00-10.00 WIB di Jalan Artidho.

Di lain pihak, calon Wakil Walikota Depok Imam Budi Hartono akan menggunakan hak suaranya di TPS 47 di Komplek Acasia, Kelurahan Tirtajaya.

Untuk calon Walikota Depok Pradi Supriatna akan menggunakan hak pilihnya di TPS 15 Kelurahan Kukusan, Beji.

Ia (Pradi,red) dikabarkan akan datang ke TPS 15 sekitar pukul 09.00-10.00 WIB.

Sedangkan pendampingnya, Afifah akan melakukan pencoblosan pemungutan suara Pilkada Depok 2020 di TPS 121, sekitar jam 08.00 WIB.

Calon Walikota Depok KH.Mohammad Idris dalam konferensi pers mengatakan, pelaksanaan pemilihan ini tetap dan harus menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Dimana masyarakat Kota Depok saat sedang memilih Calon Pemimpin yang terbaik.

“Saya harapkan masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah di amanatkan oleh KPUD Kota Depok. Jadi gunakan hak pilihnya sesuai hatinuraninya,” Papar Idris, pada Rabu (9/12/2020) usai mencoblos bersama Bunda Elly Farida.

Kyai Idris Bersama Bunda Elly Hari Ini Nyoblos Di TPS 14 Jatimulya Cilodong, Ketat Menggunakan Protokol Kesehatan .(nez)

Comments

Anda Mungkin Juga Suka

Sorotan

Dapur Remaja Radio|Bojongsari. Sebanyak 13 RT dari 26 RT di Kelurahan Bojongsari Baru serahkan jabatan dan stempel kepada lurah Bojongsari, Bojongsari Depok, pada Rabu...

Sorotan

Dapur Remaja Radio|Dumek. Laporan: Adi Onez. Ngobrol kita Pagi Ini (Ngopi) adalah sebuah Program Radio Dapur Remaja yang hadir setiap hari dari Senin sampai...

Sorotan

Dapur Remaja Radio|Sawangan. Komunitas Lingkungan Hidup dan Kali Pesanggrahan Green Campbone (GC) geram atas tindakan oknum masyarakat yang tidak bertanggung jawab, karena telah melakukan...

Olahraga

Dapur Remaja Radio| Pasir Putih. Warga Pasir Putih Jalan Gang H. Saan RT 01 RW 04 kelurahan Pasir Putih kecamatan Sawangan, membangun sarana olahraga...

%d blogger menyukai ini: